Rapat Warga RT.001 RW .05 Kepuh
Bunda Heri dan Bunda Edi bersama warga Kepuh, Kelurahan Bandungrejosari |
Sebagai langkah antisipatif terhadap pengembangan program pembangunan, utamanya dalam rangka membangun kesadaran pribadi dalam mensejahterakan masyarakat, perlu dilakukan berbagai upaya menyatukan gagasan dalam melihat pembangunan di masa datang. Salah satu upaya itu adalah pertemuan warga bersama perangkat RT. Hal itu yang dilaksanakan oleh lebih kurang 30 warga RT.001 RW V Kelurahan Bandungrejosari.
Selain membahas persoalan rutin bulanan yang 3 (tiga) hal yaitu manajemen warga (meliputi laporan keuangan, perkembangan kamanan dan ketertiban), kegiatan warga ( sesuai dengan dengan program kerja RT) dan manajemen kewilayahan (pengumuman dari RW, Kelurahan serta program kemasyarakatan lainnya). Kegiatan Minggu (10/3) berlangsung cukup meriah karena selain dihadiri warga RT lainnya juga dihadiri oleh Ketua Tim PKK Kota Malang, dan perangkat sosial Kelurahan Bandungrejosari lainnya.
Kunjungan ini dirasa istimewa karena warga mendapatkan masukan program pembangunan Kota Malang dari “Bunda” Heri Puji dan relawan masyarakat Kelurahan. Berbagai pertanyaan terkait masalah pendidikan kesehatan dan lingkungan mendominasi acara malam hari yang sejuk. Ditambah dengan pengetahuan politik langsung dari sumber nya (Bunda HP). Sehingga masyarakat semakin memahami tahun 2013 sebagai Tahun Politik.
Acara yang berlangsung dalam suasana silaturahim semacam ini patut dilanjutkan dengan narasumber yang berbeda, walaupun tidak dalam suasana “politik”. Secara umum acara cukup diminati warga walaupun masih dimonopoli oleh pertanyaan yang bernada politis, dan berakhir pukul 21.30 WIB dengan berbagi cenderamata Bunda untuk warga.